Wednesday, July 23, 2008

Perawatan Great Corolla



Berikut konsultasi otomotif yang dicuplik dari www.bengkelgratis.com tentang perawatan great corolla

Nama: Nandang
Alamat: Karawang
email:
iwbl30@hotmail.com
Konsultasi Anda: Pak Martin .
Minta saran lagi, walao Great Ku Bagus tapi itu mobil bekas orang. Kira-kira kalau saya bawa ke bengkel apa saja yang harus diperiksa untuk perjalanan jauh.
Trima Kasih

Jawab:

Great mesinnya bagus, dari beberapa pengalaman yang saya tahu,

1. Perhatikan radiatornya, kalau kalau ada yang mulai ada rembesan air, silahkan perbaiki jangan ditunda. Karena tutupan atasnya terbuat dari plastik, maka seusia Great ini, mulai ada gangguan. Perhatikan pula slang airnya, kalau sudah kembung sebaiknya ganti baru.

2. Saringan bensin ada ditempat tersembunyi, kemungkinan sudah lama tidak dibersihkan, dan kalau bisa minta periksa pompa bensin yang ada di dalam tangki bensin. Coba di luar apakah tekanannya lancar.

3. Kalau ada bunyi duk duk di depan, coba periksa kemungkinan sokbrekernya sudah bocor.

4. Jangan lupa ganti oli power steering, karena kalau lebih dari 20.000 km, dikawatirkan akan merusak as power dan seal stering. Memperbaiki ongkosnya mahal, juga perhatikan slang power steering, kalau basah oleh oli, segera perbaiki, tidak perlu beli orisinil, cari bengkel alat berat, bisa ganti slang tekanan tinggi itu.

Ganti oli transaxel (gardan) setiap 20.000 km, dan juga minyak rem. Kalau terlamabat ganti karet rem rusak, bisa keluar biaya lebih besar.

No comments: